PATRIOT SEJATI - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo disebut-sebut bakal maju dalam bursa pencalonan Presiden tahun 2019 mendatang. Dikonfirmasi hal tersebut, Gatot mengatakan kabar itu tidak benar.
"Masalah hoax kaya gitu ditanggapi capek setiap hari saya ditanya wartawan kan," kata Gatot kepada wartawan, di Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur, Jumat (21/7).
Menurut dia, saat ini dirinya adalah seorang panglima TNI. Sehingga tidak etis jika mencalonkan diri menjadi presiden.
Baca : JIWA KESATRIA !! Bermodalkan Jagung Goreng dan Rp.20 Rb Pemuda Ndeso di Lamongan Jadi Lulusan Terbaik Akabri"Saya sekarang panglima TNI, saya gitu terus saya menjadi calon Presiden tidak etis," ujarnya.
Kata Gatot, tidak etis ketika dia akan melangkahi Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla sebagai pimpinannya.
"Komandan saya itu, pimpinan saya Presiden sama Wapres kemudian saya akan melangkahi nggak etis kan," pungkasnya. [noe]
Sumber : Merdeka.com
ADS HERE !!!